Cara Menggunakan Layanan Hey Siri Pada Perangkat Iphone

Sering kita mendengar kata Hey Siri pada zaman sekarang, di era secanggih ini, sebenarnya itu apa? Tenang saja, kita di sini akan dijelaskan secara lebih lengkap mengenai Siri dan apa saja kegunaannya.

Baca juga : 3 Fungsi Apple AirTag, Simak Penjelasan Lebih Lengkapnya

Siri merupakan asisten virtual yang dibuat khusus bagi pengguna perangkat Apple dengan tujuan membantu kalian untuk mengerjakan tugas sehari-hari. Hanya tinggal menyebut nama Siri dan mengatakan perintah, maka asisten virtual ini akan bertindak.

Tentu saja, jika ingin menggunakan layanan Hey Siri harus tersambung dengan internet dulu. Penjelasan lebih lengkapnya tentang asisten virtual ini, kita akan menjelaskan semua di bawah seperti berikut.

Mengenal Hey Siri dan Bagaimana Kinerjanya

Hey Siri

Keberadaan Hey Siri pada layanan Apple memang sangat membantu kinerja penggunanya dalam kehidupan sehari-hari. Pekerjaan jauh lebih praktis untuk diselesaikan karena mampu menghemat waktu, sehingga meningkatkan produktivitasnya.

Siri adalah layanan yang dikembangkan oleh perusahaan Apple Inc. Siri sendiri bisa mengerjakan tugas yang berhubungan dengan pelayanan dari perangkat Apple.

Contohnya, mengirimkan pesan, memutar musik, membuat jadwal dan lain sebagainya. Caranya adalah dengan menyebutkan nama Siri saja.

Tidak hanya pada smartphone saja, pelayanan Hey Siri juga bisa digunakan pada perangkat Apple yang lain seperti Apple Watch, Ipad, Mac, dan perangkat Homepod.

Jika kalian memasang Homepod, layanan ini bahkan bisa digunakan untuk mematikan atau menghidupkan lampu, menutup gorden, mematikan atau menghidupkan TV dan lain sebagainya. Apakah kalian penasaran bagaimana kinerjanya hingga bisa mengikuti perintah hanya dengan menyebutkannya? 

Jika kalian belum tahu, Siri ini menggunakan teknologi pemrosesan bahasa alami untuk bisa memahami permintaan kalian. Selain itu, Siri juga menggunakan kecerdasan buatan atau yang disebut dengan AI (Artificial Intelligence).

AI berguna untuk mempelajari kebiasaan para pengguna serta beberapa preferensi dari kalian. Karena hal tersebut, Siri bisa memberikan jawaban yang lebih akurat dan saran secara personal.

Meski Siri begitu membantu pekerjaan sehari-hari bagi kalian, tapi jangan terlalu bergantung pada teknologi satu ini. Sama seperti tujuannya, Siri adalah asisten virtual, gunakanlah ketika sedang membutuhkan bantuan asisten virtual ini. Sebab, semakin sering kalian bergantung pada asisten virtual, membuat diri malas mencari tahu berbagai hal sendiri.

Cara Mengaktifkan Layanan Hey Siri Pada Perangkat Apple

Hey Siri

Meski layanan Hey Siri memang sudah sangat terkenal, beberapa pengguna perangkat Apple masih ada yang tidak menggunakannya. Kebanyakan dari mereka, mengaku tidak tahu bagaimana cara mengaktifkannya.

Padahal, ketika kalian berhasil mengaktifkannya, asisten virtual ini bisa sangat membantu hidup penggunanya sehari-hari. Siri sendiri mulai diperkenalkan secara umum pada tahun 2011. Sayangnya, untuk saat ini perintah menggunakan bahasa Indonesia belum tersedia.

Jadi, jika kalian ingin menggunakan layanan ini dan menyebutkan suatu perintah kepada Siri, diharuskan menggunakan bahasa lain, seperti Bahasa Inggris.

Jika kalian ingin menggunakan layanan Hey Siri, harus diaktifkan terlebih dulu. Untuk bisa mengaktifkannya, harus ke menu pengaturan.

Langkah tersebut dilakukan, agar nanti layanan Siri bisa merekam dan mengenali suara kalian. Kemudian bisa mengikuti perintah, sesuai dengan keinginan kalian sendiri.

Berikut akan kita tunjukkan bagaimana mengaktifkan layanan asisten virtual Siri, dan berbagai hal berkaitan dengan teknologi ini :

  1. Cara Mulai Mengaktifkan Fitur Siri Pada Perangkat Apple

Jika kalian baru pertama kali menggunakan fitur Siri, tentu saja harus mengaktifkan terlebih dulu. Barulah setelah itu, bebas memanggul Siri untuk menyebutkan perintah.

Untuk mengaktifkan pertama kali, itu sangat mudah dan bisa dilakukan oleh siapa saja bagi pengguna perangkat Apple, yaitu :

  • Buka menu pengaturan pada perangkat Iphone,
  • Kemudian buka Siri atau pencarian,
  • Non-aktifkan bagian Dengarkan Siri, kemudian aktifkan kembali,
  • Saat layar memunculkan pengaturan Hey Siri, kalian langsung klik lanjutkan,
  • Mulailah mengucapkan beberapa perintah sesuai dengan petunjuk dari layar,
  • Saat itulah, Siri akan mulai mengenali dan memahami suara kalian,
  • Jika suara kalian telah terekam, maka akan dengan mudah mengucapkan perintah kepada Siri.

Selain Iphone, perangkat Apple lain, yaitu Macbook juga bisa diaktifkan fitur Hey Siri. Caranya adalah dengan mengklik menu Siri pada bagian dock atau menu. Selain itu, bisa juga memilih ikon Siri pada touch bar.

Jika kalian pemilik Macbook Air, Pro 2018, dan iMac Pro, tanpa diaktifkan, tinggal memanggil nama Siri sudah bisa memberikan perintah, dan langsung dijawab.

Bagi pemilik Apple Watch seri ke- 3 ke atas, kalian tidak perlu mengaktifkannya atau bahkan memanggil Siri. Tinggal sebutkan saja perintahnya, nanti akan langsung direspon oleh fitur ini.

  1. Cara Mengaktifkan Aksesibilitas Pada Fitur Siri

Setelah mengaktifkan fitur Siri, tentu saja kalian perlu tahu apa saja yang bisa dilakukan oleh fitur ini. Dengan begitu, bisa menggunakannya secara maksimal.

Tujuan adanya fitur Siri ini adalah membuat praktis pekerjaan sehari-hari. Maka dari itu, aktifkan aksesibilitas yang mungkin akan sangat membantu, seperti :

  • Jika kalian ingin Siri mengumumkan panggilan, cara mengaktifkannya adalah Buka pengaturan > Siri & Pencarian > Umumkan panggilan dan pilih opsi tersebut.
  • Ketika Siri telah mengumumkan nama pemanggil, kalian bisa menjawabnya “Yes” untuk menerima, atau “No” untuk menolaknya.
  • Ketika ingin Siri bisa menutup panggilan, tinggal ke pengaturan > aksesibilitas >Siri, ketuk tutup panggilan, dan nyalakan tutup panggilan.
  • Kalian juga bisa membuat Siri mengumumkan adanya notifikasi yang muncul pada Iphone kalian. Caranya adalah Pengaturan > Aksesibilitas > Siri, nyalakan pengumuman notifikasi di speaker.
  • Kalian bisa menentukan aplikasi apa saja yang diumumkan notifikasinya. Bisa semua, atau tertentu saja.

Layanan Hey Siri yang Bisa Dikerjakan

Hey Siri

Mengapa banyak orang yang menggunakan layanan Hey Siri untuk pengerjaan sehari-hari? Di atas telah kami jelaskan, menggunakan layanan ini sangat membantu pekerjaan.

Waktu kalian tidak terbuang sia-sia, dan lebih praktis. Namanya juga asisten virtual, tentu sangat membantu pekerjaan kalian.

Pada zaman yang segalanya serba digital, tentu hal ini tidak begitu mengejutkan ketika kebanyakan orang meminta bantuan dari asisten virtual.

Teknologi AI memang cukup bermanfaat, ketika digunakan pada hal yang tepat. Setelah mengaktifkan layanan Siri, nanti kalian akan mendapatkan beragam keuntungan.

Karena ada banyak hal yang bisa dikerjakan oleh Siri melalui perangkat Apple. Diantaranya adalah sebagai berikut :

  1. Menunjukkan Rute Perjalanan

Pertama, dengan keberadaan Siri, kalian bisa meminta petunjuk ke suatu tempat dengan memberikan rute terbaik, misalnya seperti berikut :

  • Hey Siri, Show me the nearest cinema”
  • “Siri, how condition of the traffic”
  • “Siri, take me to Jln. Jendral Sudirman”
  • dan lain sebagainya.
  1. Mampu Menjawab Pertanyaan

Untuk kalian yang memang pada dasarnya sangat ingin tahu banyak hal, dengan bantuan asisten virtual Siri, bisa menemukan pertanyaan diinginkan. Meski begitu, kalian juga harus menggunakan bahasa Inggris untuk menyuruh Siri. Seperti contoh berikut :

  • “Siri, how to make a tart”
  • “Siri, do you know the result of the football matched last night?
  • “Siri, What the meaning of LOL”
  • “Siri, what kind of exercise to slim my arms?”
  • Dan lain sebagainya. 
  1. Membagikan Informasi ke Kontak

Kalian adalah tipe orang yang suka membagikan suatu informasi, tapi malas untuk mencari kontak orang terkait, maka minta bantuan Siri saja.

Dengan bantuan Siri, kalian hanya perlu katakan perintahnya, maka asisten virtual ini akan merespon.

Contoh, saat kalian sedang melihat suatu gambar dan tertarik membagikannya kepada teman atau keluarga di kontak. Bisa memberikan perintah seperti, “Siri, send this picture to Bapak

  1. Mengatur Jadwal, Alarm, dan Pengingat

Kemudian, kalian yang pelupa juga bisa mengingat jadwal dan datang tepat waktu ke suatu acara dengan mengatur jadwal, alarm dan pengingat.

Hanya tinggal memberikan perintah kepada Siri, maka akan langsung dibuatkan agenda tersebut, seperti :

  • “Siri, Set alarm at 05.00 AM”
  • “Siri, set reminder to do meeting at 10.00 AM”
  • “Siri, remind me to buy fruits in Supermarket at 04.00 PM”
  1. Menghubungkan Siri dengan Beragam Aplikasi Di Perangkat

Kalian juga bisa menghubungkan beragam aplikasi dengan Siri agar mempermudah dalam kegiatan sehari-hari, seperti :

  • Aplikasi pemutar musik
  • Aplikasi streaming film
  • Aplikasi media sosial.
  • Dan lainnya.

Baca juga : Keunggulan iPhone 15 Pro Produk Terbaru Apple

Dengan begitu membantunya asisten virtual ini, kegiatan kalian bisa sangat praktis dan cepat untuk diselesaikan. Bagi kalian yang belum mengaktifkan fitur Hey Siri, langsung aktifkan seperti petunjuk di atas.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button