Top 10 Aplikasi Edit Foto Gratis Terbaik untuk Android

Aplikasi edit foto memang selalu berguna untuk sehari-hari. Aplikasi ini ada yang berbayar dan ada yang gratis. Meski gratis, banyak fitur menarik dan bisa membuat foto kalian jadi sangat bagus.

Baca ulasan ini hingga akhir agar tahu mana aplikasi editing foto terbaik untuk Android. Simak berikut ini penjelasannya.

Ide Menarik untuk Edit Foto Menggunakan Aplikasi

Ide Menarik untuk Edit Foto Menggunakan Aplikasi
Ide Menarik untuk Edit Foto Menggunakan Aplikasi

Foto profil merupakan bagian penting untuk menunjukkan identitas pada media sosial. Namun begitu, terkadang seseorang memasang foto hanya untuk hiburan saja dengan gambar yang beragam.

Berikut ini, ada beberapa ide menarik untuk tema foto profil yang bisa kalian ikuti.

  • Tema Anime

Tema menarik pertama yang bisa kalian pilih adalah tema anime. Untuk mengedit foto dengan tema anime, maka kalian bisa menggunakan aplikasi edit foto gratis maupun berbayar.

Kalian juga bisa edit foto dengan memberi efek atau filter anime sehingga foto nampak seperti kartun anime. Tema ini hingga sekarang masih banyak yang menyukainya.

  • Tema Siluet

Tema yang kedua dan banyak diminati adalah tema siluet. Dengan menggunakan tema yang satu ini, foto kalian hanya akan terlihat siluetnya saja. Warnanya juga akan gelap namun tetap bagus dan memiliki nilai seni yang estetik.

  • Tema Abstrak

Tema ketiga yakni tema abstrak. Tema ini bisa kalian gunakan dengan cara memasukkan foto dan menggunakan filter abstrak. Hasil dari aplikasi edit foto dengan filter abstrak ini biasanya akan sangat berwarna-warni.

Tampilannya sangat menarik dan memiliki nilai seni yang tinggi. Bagaimana, tertarik untuk menggunakan tema ini? kalian bisa mulai edit foto dengan download aplikasi yang ada di Play Store.

Cara Download Aplikasi untuk Edit Foto di Android

Cara Download Aplikasi untuk Edit Foto di Android
Cara Download Aplikasi untuk Edit Foto di Android

Sebelum melakukan proses edit foto, maka langkah pertama yakni dengan download aplikasi khusus untuk edit foto. Untuk langkah-langkahnya bisa kalian ikuti seperti berikut ini.

  1. Buka Play Store pada Android 
  2. Cari aplikasi edit foto yang memiliki fitur sesuai dengan kebutuhan 
  3. Klik aplikasi yang kalian pilih
  4. Jangan lupa untuk membaca ulasan aplikasi apakah aplikasi tersebut bagus untuk edit foto
  5. Jika tertarik menggunakan aplikasi tersebut, klik pada kotak “Instal” di bagian atas
  6. Tunggu hingga proses selesai kemudian buka aplikasi
  7. Setelah membuka aplikasi, biasanya kalian harus login dengan alamat Google atau Email
  8. Lakukan login sebelum melakukan proses editing

Sebelum kalian mengikuti langkah di atas, baca terlebih dahulu rekomendasi aplikasi untuk edit foto gratis dengan fitur menarik di Android.

10 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Gratis untuk Android

10 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Gratis untuk Android
10 Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Gratis untuk Android

Berikut ini akan diulas 10 aplikasi terbaik yang gratis untuk edit foto di Android dengan fitur-fitur menarik.

  • Aplikasi Canva

Canva termasuk aplikasi terpopuler untuk edit foto gambar dan video. Hingga kini, canva masih menjadi andalan banyak orang dalam proses edit gambar untuk keperluan sehari-hari.

Dengan Canva, kalian bisa membuat poster, bagan maupun gambar lainnya. Tentunya, jika kalian ingin mengedit foto sangat bisa menggunakan Canva karena banyak fitur menarik yang ada di dalamnya.

Aplikasi edit foto populer ini juga menyediakan template gratis untuk bisa kalian gunakan saat mengedit foto. Kalian hanya perlu memasukkan foto kemudian menyesuaikan ukuran dan tempatnya.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk membuat CV, presentasi, dan poster menarik dengan berbagai template yang sudah disediakan.

  • PicsArt

PicsArt juga merupakan aplikasi terpopuler yang banyak digunakan untuk edit foto dan juga gambar. Hampir sama dengan Canva, aplikasi yang satu ini bisa digunakan untuk mengedit gambar seperti poster dan CV.

Aplikasi ini menyediakan berbagai fitur menarik yang akan mengubah foto kalian menjadi lebih estetik. PicsArt sebagai aplikasi edit foto memberikan layanan gratis untuk kalian bisa mengedit foto secara offline melalui Android.

  • Adobe Photoshop Express

Adobe Photoshop Express menjadi pilihan tepat bagi kalian yang hobi melakukan edit foto. Aplikasi ini merupakan versi instan dari software edit foto untuk PC yakni Adobe Photoshop. Tentu sudah sangat populer bukan?

Dan yang paling pentingnya adalah, aplikasi ini juga memberikan fitur-fitur menarik yang bisa digunakan secara gratis. Aplikasi ini lebih simpel dan sederhana sehingga bisa gunakan dengan lebih mudah pula.

  • Aplikasi Adobe Lightroom

Lightroom adalah salah satu aplikasi yang sering digunakan untuk edit foto karena berbagai fitur menarik yang ditawarkan di dalamnya. Aplikasi edit foto ini juga tergolong ringan untuk dipasang di Android.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kalian bisa mengedit warna, background maupun memberi efek khusus pada foto. Untuk menggunakan aplikasi ini, cari referensi sebanyak mungkin agar foto hasil editan kalian bisa sempurna.

  • Aplikasi Snapseed

Snapseed menjadi rekomendasi aplikasi foto terbaik yang sangat bisa diandalkan. Aplikasi ini bisa didownload untuk dipasang di Android karena ukurannya juga tidak terlalu besar. Bahkan aplikasi ini menjadi senjata utama para selebgram sebelum mengunggah foto.

Kelebihan aplikasi ini dibandingkan dengan aplikasi lainnya adalah dapat digunakan untuk mengedit foto secara profesional. Beberapa fitur yang ada di aplikasi ini akan membantu kalian mengubah foto biasa menjadi luar biasa.

Kalian juga akan mendapatkan fitur seperti pengaturan white balance dan dukungan untuk file RAW jika menggunakan aplikasi edit foto yang satu ini.

  • AfterFocus

Rekomendasi selanjutnya adalah aplikasi AfterFocus. Fitur yang tersedia di dalamnya sebenarnya hanya satu. Aplikasi ini dapat digunakan untuk mengubah focal point dari foto yang kemudian bisa diedit sesuai keinginan kalian seperti memberi efek blur.

Dengan aplikasi ini, foto yang diambil dengan menggunakan kamera handphone akan bisa terlihat seperti diambil menggunakan kamera mahal.

  • Pixlr

Rekomendasi aplikasi edit foto selanjutnya adalah Pixlr. Aplikasi ini sangat cocok untuk dipasang di Android karena bukan termasuk aplikasi yang berat. Jika kalian ingin edit foto, maka menggunakan aplikasi ini adalah solusi yang bisa dipilih.

Aplikasi ini juga sudah sangat populer sampai saat ini. Tentunya, hasil foto yang sebelumnya biasa saja akan bisa diubah menjadi foto sangat memukau dengan memanfaatkan beragam fitur yang telah disediakan di dalamnya.

Selain di Android, aplikasi ini juga sangat cocok bagi pengguna iOS. Untuk menggunakan aplikasi ini juga kalian tidak perlu membayar karena aplikasi ini menawarkan proses editing foto yang gratis namun tetap bisa menggunakan fitur profesional.

  • Afterlight

Rekomendasi yang selanjutnya untuk aplikasi edit foto terbaik adalah Afterlight. Sama seperti beberapa rekomendasi aplikasi yang sebelumnya telah disebutkan, Afterlight juga menyediakan berbagai fitur menarik yang bisa digunakan untuk memperindah foto.

Kalian bisa mengedit foto biasa menjadi lebih estetik dengan memanfaatkan fitur-fitur yang ada di dalamnya. Kelebihan dari aplikasi ini juga dapat digunakan dengan sangat mudah. Jadi jika kalian ingin mengedit foto tanpa ribet, maka Afterlight sangat bisa dipilih.

Selain itu, aplikasi ini juga bisa digunakan secara gratis, sehingga kalian tidak perlu membayar untuk mendapatkan foto yang menarik.

  • AirBrush

Aplikasi edit foto paling populer selanjutnya adalah AirBrush. Aplikasi ini menyediakan banyak sekali fitur yang bisa dimanfaatkan untuk mengubah foto menjadi lebih estetik. Fitur-fitur di dalamnya sangat menarik, hingga aplikasi ini telah diunduh oleh 10 juta pengguna.

Beberapa fitur menarik yang ada di aplikasi ini diantaranya yakni fitur blemish dan pimple remover yang dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat atau noda pada wajah. Tentu sangat menarik bukan?

Selain menghilangkan jerawat dan noda hitam maupun tahi lalat pada wajah, kalian juga bisa mengedit warna gigi dan warna mata menjadi lebih putih dengan fitur whiten teeth dan brighten eyes.

Saat menggunakan aplikasi ini, maka kalian bisa mengedit foto menjadi lebih sempurna dari segi kualitas warna maupun lainnya.

  • Fotor Editor

Rekomendasi terakhir aplikasi untuk edit foto terbaik adalah Fotor editor. Aplikasi ini juga menyediakan banyak template yang bisa disesuaikan dengan tema edit foto yang kalian suka. 

Hanya dengan memasukkan foto pada template dan dilanjutkan dengan sentuhan sedikit saja untuk menggeser gambar maupun menambah perubahan, foto kalian akan menjadi lebih bagus saat dilihat.

Fotor editor juga menyediakan banyak fitur yang bisa dimanfaatkan untuk memasang filter tertentu pada foto, sehingga kalian bisa memberikan efek khusus pada foto agar terlihat lebih bagus pada warnanya.

Untuk membuat foto lebih menarik, melakukan edit foto dengan beragam tema tertentu akan menambah tampilan foto lebih menarik. Gunakan fitur-fitur yang menyediakan template di aplikasi edit foto agar fotomu lebih estetik.

 

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button