Dua Lenovo ThinkPad Terbaru Cocok untuk Pebisnis

Lenovo kembali hadir dengan merilis dua Lenovo thinkpad terbaru  yang cocok untuk para pebisnis. Seri thinkpad merupakan seri laptop Lenovo yang sangat terkenal akan desainnya yang elegan dan tahan lama. 

Baca juga : Rekomendasi dari Lenovo Yoga Book yang Terbaik di Tahun 2023

Selain desain yang bagus, Lenovo seri thinkpad ini memiliki performa yang diatas rata-rata laptop pada umumnya. Pada tahun ini, perusahaan dari China tersebut merilis kembali dua laptop terbaru yaitu Lenovo Thinkpad Z13 dan Lenovo Thinkpad Z16.

Ibaratkan inovasi yang tiada henti, Lenovo Thinkpad Z series ini membawa beberapa teknologi unggul. Dua Lenovo thinkpad terbaru ini membawa konsep sustainability dengan desain sasis daur ulang. Untuk spesifikasi lebih lanjutnya, simak artikel ini dengan seksama.

Spesifikasi Lenovo Thinkpad Z13 Series yang Powerfull dan Ramah Lingkungan 

dua Lenovo thinkpad terbaru

Lenovo Thinkpad Z13 series merupakan salah satu dua Lenovo thinkpad terbaru yang rilis pada tahun ini. Membawa konsep yang ramah lingkungan namun tetap memiliki desain yang apik membuat kehadirannya ditunggu oleh masyarakat.

Dari segi kemasan, laptop ini dikemas dengan bahan bambu dan kayu. Seperti pada biasanya, Lenovo merilis laptop eco-friendly yang tentunya ramah lingkungan. Berikut beberapa spesifikasi yang diberikan  Lenovo Thinkpad Z13 series.

  • Performa

Laptop Lenovo Thinkpad Z13 series hadir ditangani oleh prosesor AMD Ryzen 7 Pro 6860 Z. Dilengkapi dengan 8 CPU Cores dan 16 Thread membuat performa laptop ini sangat kencang. Ditambah clock speed maksimal mencapai 4.75 GHz.

Kemudian, laptop ini menggunakan kartu grafik AMD Radeon Graphic. Lenovo Thinkpad Z13 Series dibekali kapasitas RAM sebesar 32 GB dengan tipe RAM LPDDR 5 dual channel on board yang berarti RAM pada laptop ini tidak dapat di upgrade.

Namun, kapasitas RAM sebesar 32 GB sudah sangat cukup untuk melaksanakan berbagai aplikasi di laptop Lenovo Thinkpad Z13 series ini. 

Selain itu, laptop ini juga dibekali dengan memori internal sebesar 1TB SSD yang dapat ditambah 1 SSD lagi sehingga kapasitas maksimal laptop ini dapat mencapai 2 TB.

Dari segi konektivitas, , laptop ini telah menggunakan Wi-Fi 6 E dengan bluetooth versi 5.2. Laptop ini disematkan kapasitas baterai yang cukup besar, yaitu 51.5 Whr. Dengan teknologi fast charging, laptop ini mampu mengisi 80% daya dalam 1 jam saja. 

Tentunya laptop ini telah menggunakan sistem operasi Windows 11 Home yang memiliki tampilan antarmuka yang lebih modern.

  • Desain

Dua Lenovo thinkpad terbaru ini memiliki desain yang unik terutama dari sektor bahan yang digunakan. Mengusung konsep ramah lingkungan, laptop ini terbuat dari aluminium daur ulang 75% dan kulit vegan.

Tidak hanya laptop nya yang ramah lingkungan. Kemasan laptop ini pun terbuat dari bahan yang ramah lingkungan juga, yaitu serat bambu. 

Dua Lenovo thinkpad terbaru seri Z13 ini memiliki desain yang tipis dan ultra-light. Dengan berat yang hanya 1,25 kg membuat laptop ini sangat mudah untuk dibawa kemana-mana. 

Tidak lupa, Lenovo seri thinkpad memiliki keunikan yaitu adanya tombol navigasi merah ditengah-tengah keyboard. Hal ini seakan menjadi keunikan tersendiri bagi laptop thinkpad termasuk seri Z13 ini.

  • Layar

Laptop Lenovo thinkpad Z13 ini memiliki ukuran layar sebesar 13.3 inci dengan fitur layar sentuh. Resolusi yang dihadirkan adalah sebesar 1920 x 1200 dan terdapat varian layar resolusi 2880 x 1800.

Layar pada laptop ini dilengkapi dengan dolby vision dengan kecerahan sebesar 400 nits. Selain itu, laptop ini juga sudah memiliki layar OLED yang membuat warnanya menjadi lebih vivid dan hitam pekat. 

Jika kalian suka mengedit, laptop ini telah memiliki 100% sRGB dan teknologi blue-light display. Untuk screen to body ratio laptop ini mencapai 91%. Artinya, kalian dapat dengan leluasa menggunakan layar di laptop ini.

  • Kamera dan Microphone

Dua Lenovo thinkpad terbaru tersebut dibekali kamera yang mampu merekam FHD RGB + IR. Selain itu, Lenovo thinkpad Z13 series ini didukung dengan kualitas microphone yang berkualitas. Microphone ini sudah memiliki noise cancelling berbasis AI yang didukung oleh dolby voice

  • Keyboard

Ketika berbicara tentang dua Lenovo thinkpad terbaru, menarik untuk membahas bagaimana kualitas keyboard yang ditawarkan. Pada laptop ini, Lenovo menambahkan fitur touchpad kaca haptic dengan tombol navigasi yang terintegrasi. 

Dengan ciri khas nya yaitu tracker poin berwarna merah yang masih dipertahankan oleh Lenovo di seri thinkpad ini. Tidak lupa, laptop premium ini juga memiliki fitur backlight.

  • Audio dan Konektor

Laptop Dua Lenovo thinkpad terbaru telah menggunakan dual speaker yang didukung oleh audio Dolby Atmos. Dua buah speaker ini cukup untuk menghasilkan suara yang lantang. Walaupun mengeluarkan suara yang keras, speaker pada laptop ini juga tidak meninggalkan kualitas yang dihasilkan. Terdapat 2 microphone dengan dolby voice.

Selain kualitas audio yang mumpuni, laptop dua Lenovo thinkpad terbaru juga dibekali dengan konektor USB 4 sebanyak 2 buah dan 1 buah audio jack 3.5 mm. 

  • Keamanan

Dari segi keamanan, kalian tidak perlu khawatir karena dua Lenovo thinkpad terbaru sudah dibekali keamanan yang lengkap. Dari mulai chip-level AMD memory card, fingerprint reader, sampai facial recognition dengan IR camera

Selain itu, terdapat shutter kamera yang dapat menutup kamera melalui tombol F9. Terdapat juga kensington nano security slot agar laptop tidak mudah untuk diambil oleh orang lain. Tentunya harus disambungkan terlebih dahulu dengan kabel kensington.

Perbedaan Antara Thinkpad Z13 dan Thinkpad Z16 Series

dua Lenovo thinkpad terbaru

Dengan diluncurkannya dua Lenovo thinkpad terbaru, yaitu Z13 dan Z16 series, tentunya terdapat perbedaan yang tidak terlalu signifikan diantara keduanya. Berikut aspek yang membedakan kedua laptop tersebut

  • Layar

Pada laptop Lenovo Thinkpad Z13 series, layar yang dibawa sebesar 1.3 inchi, sedangkan laptop Thinkpad Z16 series membawa ukuran layar sebesar 16 inch. Hal ini dapat langsung dikenali dari penamaan kedua laptop tersebut yang menggambarkan ukuran layar.

Selain itu, terdapat perbedaan dari segi resolusi layar. Varian tertinggi Thinkpad Z13 memiliki resolusi 2880 x 1800. Sedangkan, untuk varian tertinggi dari Thinkpad Z16 memiliki resolusi 3840 x 2400. Keduanya sudah didukung dolby vision dan tipe layar OLED

  • Baterai

Seperti yang telah diuraikan sebelumnya, baterai dari Thinkpad Z13 series dibekali dengan 51,5 Wh sedangkan untuk Thinkpad Z16 menggunakan daya 72 Wh. Hal ini menyebabkan perbedaan dari segi performa. Namun keduanya telah dibekali dengan fitur fast charging.

Perbedaan baterai ini membuat daya tahan antara kedua laptop pun berbeda. Untuk Z16 series diklaim mampu bertahan hingga 20 jam lebih. Sedangkan, Z13 series di klaim dapat bertahan hingga 18 jam lebih.Thinkpad Z13 dengan fast charging sebesar 65 watt, sedangkan Thinkpad Z16 dengan fast charging 135 watt

  • Port

Thinkpad Z13 dilengkapi port USB 4 sebanyak 1 buah dan audio jack. Sedangkan, Thinkpad Z16 series memiliki port yang sedikit lebih banyak yaitu USB 4 sebanyak 2 buah, USB 3.2 Gen 2 Type C sebanyak 1 buah, dan Audio jack + SD Card reader sebanyak 1 buah.

  • Processor

Perbedaan yang signifikan dari segi performa adalah prosesor yang dibawa oleh kedua laptop tersebut. Untuk varian tertinggi Thinkpad Z13 series sudah dibekali dengan prosesor Ryzen 7 Pro Z 8 Core 16 thread

Sedangkan untuk varian tertinggi dari Thinkpad Z16 series ini dibekali dengan prosesor Ryzen 9 Pro 8 Cores 16 thread + 12 GPU Cores.

Harga Terbaru Dua Lenovo Thinkpad Terbaru di Indonesia

dua Lenovo thinkpad terbaru

Harga yang dibanderol untuk laptop yang menggunakan bahan daur ulang dan powerful ini adalah 38.845.000 untuk varian Thinkpad Z13 series dan 43.740.000 untuk varian Thinkpad Z16 series. Harga yang cukup sesuai dengan teknologi dan spesifikasi yang ditawarkan. 

Sedangkan untuk pilihan warna yang tersedia adalah arctic grey recycled aluminium dan bronze with recycled PET (Vegan leather) untuk varian Thinkpad Z13 series

Baca juga : 7 Laptop Gaming Murah, Spek Tinggi Dibawah 5 Jutaan

Sedangkan pilihan warna untuk Thinkpad Z16 series hanya ada 1 yaitu arctic grey recycled aluminium. Dengan membeli salah satu dari dua Lenovo thinkpad terbaru, kalian sudah berkontribusi dalam menjaga lingkungan.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button